Jakarta –
Sejumlah wisatawan memilih Pantai Ancol sebagai destinasi liburan di long weekend kali ini. Salah satunya ialah warga Bekasi bernama Retno (27).
Retno mengatakan dirinya memang sedang ingin ke pantai. Dia pun memilih Ancol karena yang paling dekat dengan rumahnya di Bekasi.
“Karena lebih adem aja sih suasananya. Kan pantai, ingin ke pantai, karena Jakarta cuma ada di Ancol doang, makanya ke sini yang lebih dekat,” kata Retno di Ancol, Jumat (10/5/2024).
“Kalau liburnya lebih panjang biasa ke Bogor, tapi karena liburannya pendek nih jadi nyari yang dekat aja,” sambungnya.
Retno mengatakan liburan ke Ancol tidak direncanakan. Dia mengatakan anak-anaknya juga ingin ke pantai untuk berenang.
“Kaya tiba-tiba aja gitu, dari pada ke Taman Mini. Lagian anak-anak juga pengen berenang, jadi Ancol kan lebih enak ada pantai pasir,” ujarnya.
Retno juga menyebut termasuk sepi untuk long weekend. Dia mengaku senang dengan kondisi tersebut.
“Iya lebih sepi. Padahal ini kan masih vibes liburan juga kan, tapi lebih sepi,” ujarnya.
“Lebih senang sepi juga karena dapat tempat buat istirahatnya gampang. Biasanya kan ramai, dan anak- anak mainnya kurang puas, karena terlalu sepi. Kalau ini kan jadi puas,” imbuhnya.
Warga lain, Erna (50), juga sengaja ke Ancol untuk mengisi waktu liburan bersama teman-temannya. Dia menilai Ancol tidak terlalu ramai hari ini.
“Biasanya kan ramai sekali di sini. Banyak anak-anak berenang, tapi ini nggak. Tapi ya baguslah ya, jadi nggak pusing kalau banyak orang,” kata Erna.
Pengelola Ancol mengatakan ada 17.500 orang pengunjung yang masuk hingga pukul 13.00 WIB hari ini. Mayoritas pengunjung tersebut datang untuk bermain ke Dufan.
“Untuk hari ini pengunjung ada 17.500. Kalau dilihat datanya dari unit rekreasi yang paling banyak dikunjungi saat ini itu Dufan,” kata Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Ariyadi Eko Nugroho.
“Tadi sudah ada sekitar 8.000 pengunjung yang masuk Dufan. Sisanya rata-rata 2.000 sampai 3.000 pengunjung di berbagai wahana lain,” sambungnya.
(bel/haf)