Turnamen DG WIB. (DG WIB)
JAKARTA – Turnamen Dunia Games Waktu Indonesia Bermain (DG WIB) Community Cup 2024 dengan mempertandingkan game Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) telah berakhir. Pada babak grand final, tim SMK Muhammadiyah Bligo keluar sebagai juara nasional dan mendapatkan total hadiah dari prize pool Rp131 juta.
Diketahui, sejak Januari 2024, sebanyak 500 SMA mendaftarkan timnya mengikuti turnamen DG WIB Community Cup. Babak kualifikasi digelar pada Maret-April di sejumlah wilayah. Hingga akhirnya keluar 4 im yang melaju ke semifinal, yaitu SMA Methodist Palembang, SMK Citra Negara Depok, SMK Muhammadiyah Bligo Pekalongan, dan SMANSA 1 Samarinda.
Pertandingan Semi Final dan Grand Final kompetitif berskema Best of 3 Elimination DG WIB tersebut digelar di Jakarta pada 7-8 Mei 2024. Pada babak grand final, tim SMK Muhammadiyah Bligo berhasil mengalahkan SMK Citra Negara Depok.
VP Digital Lifestyle Telkomsel, Nirwan Lesmana, mengucapkan selamat kepada tim SMK Muhammadiyah Bligo atas kemenangannya di DG WIB Community Cup 2024.
“Semoga gelar juara nasional ini bisa menjadi stimulus yang baik untuk mengejar cita-cita, membangun karier, dan meraih prestasi di industri esports nasional,” kata Nirwan dalam keterangannya, Jumat (10/5/2024).
Sebagai salah satu event awal tahun terbesar yang dihadirkan oleh Dunia Games, pihaknya berharap DG WIB Community Cup 2024 menjadi sarana bagi para gamers di tingkatan SMA dari seluruh Indonesia untuk serentak mengasah dan mempertontonkan kemampuan sekaligus menyuguhkan tontonan yang menarik bagi para penggemarnya di Indonesia.