Aivia CRM merupakan inovasi interaksi bisnis dan pelanggan berbasis artificial intelligence. (Foto: dok Aivia)
JAKARTA – Aivia mengumumkan peluncuran produk terbaru, yakni CRM berbasis Artificial Intelligence (AI). Ini merupakan langkah revolusioner di tengah tren penggunaan AI dalam mengubah cara bisnis berkomunikasi dengan konsumennya. Aivia ingin memastikan setiap interaksi bukan hanya efisien namun juga memberikan pengalaman yang optimal di setiap kontak.
Berdasarkan Kredibilitas dan Pengalaman
Aivia CRM adalah platform CRM yang menggunakan teknologi AI, kiprah terbaru berdasarkan pengalaman kami melayani bisnis dan korporasi di berbagai industri selama lima tahun terakhir. Aivia CRM bukan hanya memperkuat interaksi antara bisnis dan pelanggan namun dapat dipercayai dengan standar performa dan keamanan yang baik.
Keberhasilan kami selama ini adalah testimoni bagi produk anyar kami, Aivia dalam mengelola dan mengoptimalkan interaksi pelanggan Anda dengan dukungan teknologi.
Terobosan CRM Berbasis Artificial Intelligence
Inovasi Aivia CRM terletak pada integrasi AI yang canggih tapi mudah! Bukan hanya memudahkan komunikasi lintas channel, tetapi Aivia juga menawarkan berbagai fitur seperti pengaturan respon otomatis hingga analisa interaksi pelanggan.
Selain itu, platform ini juga dilengkapi dengan ‘Smart AI’, fitur AI adaptif yang digunakan pada Chatbot secara luas, yang mampu meningkatkan kinerja interaksi dengan kemampuan untuk menyesuaikan respon berdasarkan konteks dan kebutuhan pelanggan.
Kemampuan Smart AI dari Aivia CRM
Teknologi ‘Smart AI’ Aivia terwujud pada empat fitur utama:
1. Smart Knowledge Base: Pusat informasi yang fleksibel, dapat disesuaikan untuk setiap industri, memungkinkan klien mengunggah data internal dan eksternal, termasuk dari Chat GPT. Dengan kemampuan menanamkan pengetahuan khusus perusahaan, setiap interaksi agent Anda dengan pelanggan dapat disesuaikan dengan kebutuhan, layanan, produk, dan budaya perusahaan.
2. Smart Reply: Memberikan rekomendasi jawaban cepat dan akurat berdasarkan pertanyaan yang sering diajukan, memfasilitasi agent dalam memberikan layanan yang lebih cepat dan efisien.
3. Smart Assistance Writing: Menyediakan bantuan dalam penulisan konten, termasuk draft email dan template pesan, serta fitur penerjemahan dan pemeriksaan gramatikal untuk memastikan profesionalisme dalam komunikasi.
4. Smart Analysis: Menawarkan analisis mendalam dari hasil interaksi pelanggan yang dihasilkan oleh berbagai fitur CRM, membantu perusahaan mengerti perilaku pelanggan dan mengoptimalkan strategi pemasaran secara kontinu.
Pengalaman Aivia CRM untuk Optimalkan CRM Anda
Tentunya, sebagai platform CRM atau platform manajemen pelanggan terintegrasi, Aivia CRM menghadirkan berbagai fitur andalan, yakni:
● Manajemen Kontak Cerdas: Memungkinkan personalisasi kontak dan profil, yang lebih baik dan menjadikan komunikasi lebih terarah.
● Sensitive Word Blocker: Menjaga profesionalitas dan memastikan kontrol terukur dalam setiap komunikasi yang terjadi.
● Integrasi WhatsApp Business API: Memfasilitasi manajemen pesan dan autentikasi pelanggan dengan mulus. Membantu integrasi WhatsApp Business API sesuai kebutuhan Anda.
● Dashboard Real-Time: Memonitor operasional layanan pelanggan cukup dalam satu platform saja.
Support untuk Berbagai Industri
Dari ritel hingga keuangan, telekomunikasi, kesehatan, dan pariwisata, Aivia CRM memang dirancang untuk meningkatkan kinerja komunikasi dan operasional bisnis di berbagai sektor. Platform ini membantu perusahaan memahami dan mengelola kebutuhan komunikasi yang kompleks, meningkatkan kepuasan pelanggan dan memperkuat retensi pelanggan.
Komitmen Aivia terhadap Transformasi Digital
Dipimpin oleh Emilia selaku CEO, perusahaan kami berkomitmen untuk membawa transformasi CRM dan AI ke tahap berikutnya. “Melalui solusi Aivia CRM dengan terobosan Smart AI, kami memiliki keyakinan bahwa kami akan menjadi mitra strategis memperkuat setiap interaksi antara bisnis dan pelanggan,” ujar Emilia.
“Kami tetap menggunakan pendekatan humanis dengan berupaya memaksimalkan sinergi antara keahlian manusia dalam mengambil keputusan krusial dengan kemajuan teknologi AI, untuk mendorong inovasi dan layanan pelanggan yang unggul,” tuturnya.
Untuk informasi lebih lanjut tentang bagaimana Aivia CRM + AI dapat mengubah interaksi pelanggan Anda, kunjungi aivia.me.