Doha –
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Doha, Qatar. Prabowo akan mengikuti Forum Ekonomi di sana.
“Setelah bertemu Presiden UEA, Yang Mulia Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan, di Abu Dhabi, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melanjutkan kunjungan kerjanya ke Doha, Qatar,” bunyi keterangan tertulis Humas Kementerian Pertahanan RI, dikutip Rabu (15/5/2024).
Prabowo sudah tiba di Doha pada Selasa (14/5). Prabowo disambut langsung oleh Secretary General of the Ministry of Foreign Affairs of the State of Qatar, Dr Ahmad Al-Hamadi, dan Atase Pertahanan RI, Kolonel Laut (T) Hariyanto, ST, MSi. Prabowo akan menghadiri sejumlah kegiatan di sana.
“Selama berada di Qatar, Menhan Prabowo akan mengikuti sejumlah agenda kegiatan, di antaranya menghadiri Forum Ekonomi Qatar,” katanya.
Sebelumya, Prabowo bertemu Presiden MBZ dalam posisinya sebagai Menhan dan Presiden Indonesia terpilih. Prabowo dan MBZ membahas hubungan bilateral, terutama dalam peningkatan bidang pertahanan dan militer untuk kepentingan kedua negara.
“Saya berharap hubungan Indonesia dan UEA dapat terus berkembang dan tumbuh sesuai dengan ambisi kedua negara dalam memperkuat kerja sama di berbagai bidang, termasuk pertahanan,” ujar Prabowo dalam keterangan yang dibagikan Humas Setjen Kemhan, Selasa (14/5).
Prabowo menerima ‘Medali Zayed’ dari Presiden MBZ. Medali ini diberikan sebagai apresiasi atas peran Menhan Prabowo dalam memperkuat hubungan kerja sama antara UEA dan Indonesia.
(dwr/haf)