PURBALINGGA – Seleksi anggota Unit Bantu Pertolongan Pramuka (Ubaloka) Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Purbalingga yang diselenggarakan di Sanggar Bakti Kwarcab diikuti oleh puluhan peserta, Minggu (19/05/2024).
Kegiatan dibuka oleh Kak Kusno, Sekretaris Bidang Pembinaan Anggota Muda (Binamuda) Kwarcab Purbalingga. Dalam sambutannya, ia sampaikan arahan agar para peserta penuh semangat dalam mengikuti seleksi.
Sedikitnya ada 38 peserta dari perwakilan beberapa pangkalan yang ada di Kwarcab Purbalingga mengikuti seleksi yang meliputi Tes Tertulis, Tes Psikotes, Tes Kesehatan, Tes Wawancara dan Tes Fisik.
Kak Nur Khabib Malik Fajar Komandan Ubaloka Kwarcab Purbalingga menjelaskan seluruh peserta harus melewati tes ini dengan menuliskan jawaban pada lembar tes, sehingga nantinya akan menjadi bahan pertimbangan sangga kerja.
Lebih lanjut Kak Khabib menjelaskan, tes kesehatan dilakukan oleh anggota Saka Bakti Husada, tes wawancara dilakukan bersama pimpinan harian Dewan Kerja Cabang Purbalingga.
“Setelah itu ada Tes Fisik yang nantinya bisa menjadi bahan pertimbangan bagi sangga kerja dalam menentukan kelolosan peserta,” terang Kak Habib sebagaimana dilansir laman resmi Kwarcab Purbalingga.
Peserta seleksi yang lolos akan mengikuti Gladi Tangguh Ubaloka XVIII pada 9 sampai dengan 15 Juni 2024 di Bumi Perkemahan Munjuluhur, Lembah Patemon, dan Limpak Gombong.