Nasib malang seorang remaja wanita disekap dalam sebuah apartemen di Kemayoran, Jakarta Pusat (Jakpus). Bahkan iPhone milik korban yang diduga wanita open BO itu dicuri pelaku.
Korban inisial RJ itu disekap di apartemen lantai 30. Saat polisi mendengar adanya penyekapan ini, polisi langsung bergerak ke lokasi.
Pelaku pertama AS (34) ditangkap di lobi apartemen. Sementara temannya, CA (29), ditangkap di stasiun Gambir saat hendak melarikan diri.
“Petugas sekuriti monitoring CCTV menemukan pelaku satu berada di lobi. Lalu diamankan ke Polsek Kemayoran. Pelaku 2 berhasil melarikan diri dan dilakukan pengejaran. Pelaku 2 berhasil diamankan di Stasiun Gambir,” kata Kasi Humas Polsek Kemayoran Bripka Ricky Sihite saat dihubungi.
detikcom merangkum enam fakta di kasus ini, sebagai berikut:
1. Korban Dilakban-Diikat
Seorang remaja wanita berinisial RJ (19) menjadi korban penyekapan dua orang pria di sebuah apartemen kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat (Jakpus). Korban ditemukan dalam kondisi terikat dan dibungkam.
“Kelakban mulut dan tangan diikat tali tambang,” kata Kasie Humas Polsek Kemayoran Bripka Ricky Sihite saat dihubungi, Senin (20/5).
Ricky mengatakan korban juga mengalami sejumlah luka memar di tubuhnya diduga dianiaya oleh kedua pelaku.
“Ada di kepala belakang dan bibir. Luka memar,” ujarnya.
2. Diduga Open BO
Seorang remaja perempuan berinisial RJ (19) menjadi korban penyekapan dua pria di sebuah apartemen kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat (Jakpus). Polisi menyebut korban diduga merupakan seorang perempuan ‘open BO’.
“Iya begitu (open BO),” kata Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Anton Elfrino Trisanto kepada wartawan, Senin (20/5).
Anton mengatakan pelaku Adi (34) terlebih dahulu mengenal korban. Keduanya kenal saat pelaku memesan jasa korban sebelumnya.
“Tersangka ini sudah kenal dengan korban. Kenalnya juga dengan yang sama, open BO,” ujarnya.
Baca selengkapnya di halaman selanjutnya..