Jakarta –
Sejumlah ruas Tol Dalam Kota Jakarta mengalami kepadatan pagi ini. Ada pula ruas Tol Dalam Kota yang sedang menerapkan contraflow. Simak informasi selengkapnya.
Dihimpun dari informasi pengelola tol, Jasa Marga, via akun X resminya, Kamis (13/6/2024), kepadatan pagi ini ada di ruas Cawang hingga Tebet di Jakarta Selatan serta ruas Tomang hingga Slipi di Jakarta Barat.
“Tol Dalam Kota Cawang arah Tebet padat. Kepadatan volume lalin. Pancoran-Kuningan padat, kepadatan volume lalu lintas. Senayan-Pejompongan padat, kepadatan volume lalu lintas,” cuit Jasa Marga pukul 08.36 WIB.
Untuk ruas Tomang-Slipi, kepadatan volume lalu lintas juga terjadi sampai berita ini diunggah. Di Google Maps, terlihat ruas daerah ini berwarna merah tanda kendaraan melaju lambat. Adapun arah sebaliknya di ruas yang sama, warnanya hijau tanda laju kendaraan lancar.
Contraflow diterapkan di ruas setelah Gerbang Tol Halim 3 KM 01+300 sampai Senayan KM 08+100 di kanan. Pengguna jalan diimbau tertib di antrean.
Di Google Maps menu live traffic pukul 08.58 WIB, nampak ruas Tol Wiyoto Wiyono berwarna hijau, tanda kendaraan berjalan lancar. Warna hijau merentang dari utara sampai selatan di Cawang, maupun dari selatan ke utara.
(dnu/dnu)