Ilustrasi.
JAKARTA – Barang elektronik, terutama laptop kerap menjadi sasaran pencurian yang masih marak terjadi. Tak jarang pencurian terjadi meski perangkat ini tersimpan di dalam mobil.
Oleh sebab itu, penting bagi pemilik laptop untuk mengetahui cara melindungi perangkat elektronik miliknya agar terhindar dari tangan-tangan jahil. Salah satu cara termudah adalah dengan memasang kunci kata sandi atau password agar tidak mudah dibuka oleh orang lain.
Tapi, ada beberapa cara untuk melindungi laptop dari pencurian, bahkan bisa kembali ke tangan pemilik, seperti dilansir dari berbagai sumber:
1. Menggunakan sandi khusus
Pengaturan kata sandi bisa membuat pencuri kesulitan dalam membuka perangkat laptop. Selain itu, pemilik juga busa menambahkan ‘Kata Sandi Pengguna’ sebagai lapisan kata sandi kedua untuk masuk ke mesin.
2. Memasang kunci Kensington
Kunci Kensington biasanya dipakai pada laptop yang berada di showroom atau lokasi pameran. Ini semacam kunci gembok yang ditempelkan pada satu sisi atau bagian tertentu dari laptop.
Kunci gembok tersebut meruakan rajutan tali logam yang memiliki panjang beberapa meter dan sulit untuk dipotong karena terbuat dari bahan khusus. Kunci Kensington yang sudah dipasang ke laptop kemudian di kunci kembali ke meja atau benda berat lainnya agar sulit diambil oleh pencuri.