Sejumlah umat Islam dari berbagai daerah di Indonesia telah melaksanakan ibadah salat Idul Adha hari ini. Salah satunya di Masjid Agung Al-Azhar Jakarta Selatan dan beberapa jemaah majelis di kota lainnya.
Berikut serba-serbi pelaksanaan ibadah salat Idul Adha hari ini di beberapa wilayah di Indonesia yang dihimpun detikcom:
Salat Idul Adha di Masjid Agung Al-Azhar
Salat Idul Adha di Masjid Agung Al-Azhar, Jakarta Selatan (Jaksel), dilaksanakan pada hari ini 16 Juni 2024. Ketentuan ini mengacu pada pelaksanaan wukuf di Arafah yang jatuh pada hari Sabtu, 15 Juni 2024 lalu.
“Kami bersepakat tentunya atas informasi yang dikeluarkan Saudi Arabia berkaitan dengan wukuf di Arafah itu jatuh pada tanggal 15 Juni 2024, tentunya keesokan harinya kan Idul Adha,” kata Kepala Kantor Masjid Al-Azhar Tatang Komara, Minggu (16/6/2024).
Sementara itu, lanjut Tatang, untuk penyembelihan hewan qurban, akan dilaksanakan pada Senin (17/6) besok. Total sebanyak 13 ekor sapi dan 25 kambing akan disembelih.
Salat Idul Adha Jemaah Majlis Tafsir Al-Qur’an di Solo
Jemaah Majlis Tafsir Al-Qur’an (MTA) melaksanakan salat Idul Adha pada Minggu, 16 Juni 2024 di area parkir Stadion Manahan Solo. Para jemaah berdatangan di lokasi tersebut sejak pukul 06.00 WIB.
Berdasarkan pantauan detikJateng, Jalan Menteri Supeno yang berada di belakang stadion sempat mengalami kemacetan dari arah timur. Kendaraan roda empat juga sudah terparkir di jalan tersebut.
“Tidak cuma Solo tapi ada beberapa warga di perbatasan Solo yang ikut salat di sini. Kalau dari kapasitas ada 25 ribu sampai 30 ribu jemaah,” kata Ketua Panitia Salat Id Suprapto, dilansir detikJateng.
Salat Idul Adha Jemaah MTA di Magelang
Kemudian, juga ada ratusan jemaah MTA Perwakilan Kabupaten Magelang yang melaksanakan salat Idul Adha pada Minggu pagi. Setelah melaksanakan salat Idul Adha dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban.
Ketua MTA Perwakilan Kabupaten Magelang, Fatkhul Amin menyampaikan alasan salat Idul Adha pada 16 Juni 2024. “Salat Idul Adha itu memang sebagai patokan utama adalah ketika wukuf di Arafah,” ujarnya.
Salat Idul Adha Jemaah MTA di Gunungkidul
Di Gunungkidul, setidaknya ada enam titik pelaksanaan salat Idul Adah pada hari ini, 16 Juni 2024. Salah satu titik pelaksanaannya yakni di gedung MTA Cabang Wonosari di Padukuhan Pakelrejo, Kalurahan Piyaman, Kapanewon Wonosari.
Pantauan detikJogja di lokasi pada Minggu (16/6/2024) pukul 06.00 WIB, setidaknya terdapat ratusan jemaah yang berada di lokasi. Pukul 06.43 salat Idul Adha selesai. Selanjutnya seorang khatib memberikan ceramah.
Terkait alasan waktu pelaksanaan salat Idul Adha hari ini yang berbeda dengan yang ditetapkan pemerintah, Ketua MTA Cabang Wonosari, Zuhri mengatakan penetapannya berdasarkan ibadah haji di Arab Saudi.
Salat Idul Adha Jemaah MTA di Kulon Progo
Ada pula jemaah MTA Kulon Progo yang menggelar salat Idul Adha pada Minggu, 16 Juni 2024. Meski melaksanakan salat Idul Adha hari ini, mereka memilih untuk memotong hewan kurbannya besok.
Pantauan detikJogja, ada ratusan jemaah MTA yang mengikuti salat Idul Adha di Lapangan Tambak, Triharjo, Wates, Kulon Progo. Salat dihelat mulai pukul 06.00 WIB dengan imam sekaligus khatib Nuri Suharsono.
Bambang Sukirman, selaku Ketua MTA Cabang Wates, mengatakan pelaksanaan ibadah yang lebih awal dari keputusan pemerintah ini karena pihaknya mengikuti instruksi MTA Pusat di Solo, Jawa Tengah.