Gandeng gen Z, Axioo gandeng JKT48 sebagai brand ambassador. (Axioo)
JAKARTA – Demi menyasar segmen anak muda atau generasi Z, PT Tera Data Indonusa, Tbk, yang menaungi merek laptop Axioo menjalin kerja sama dengan JKT48. Grup idol itu ditunjuk sebagai brand ambassador.
JKT48 bergabung dengan Axioo sebagai Brand Ambassador (BA) dalam Hype Collaboration.
Melalui kolaborasi ini, Axioo dan JKT48 ingin mengajak anak muda untuk lebih up to date ke teknologi agar memanfaatkan teknologi khususnya laptop secara optimal untuk menunjang pembelajaran dan pekerjaan.
Adanya kolaborasi ini juga menjawab kebutuhan masyarakat terutama untuk produk dengan desain terkini dan performa terbaik di kelasnya.
Kolaborasi dengan JKT48 sebagai Brand Ambassador (BA) juga akan diikuti dengan banyak program unggulan untuk dapat diantisipasi, seperti perilisan official merchandise hingga kuis berhadiah tiket pertunjukan JKT48 Theater Show. Konsumen juga berkesempatan memiliki Axioo x JKT48 Special Edition, yakni produk laptop seri Hype dengan edisi packaging dan collectible items spesial JKT48.
Vice President Business Development & Strategic Partnerships PT Tera Data Indonusa, Tbk, Timmy Theopelus, menjelaskan penetrasi laptop di Indonesia baru sekitar 8%. Dengan ditunjuknya JKT48 sebagai brand ambassador, pihaknya ingin menjangkau pangsa pasar anak muda.