Ilustrasi.
JAKARTA – Berikut adalah 5 jenis ransomware terkuat selain LockBit 3.0. Akhir-akhir ini kita telah dihebohkan dengan informasi bahwa Pusat Data Nasional (PDN) milik Kementrian Kominfo telah disering sebuah ransomware sejak Kamis (20/6/2024) hingga saat ini dikonfirmasi sedang tahap pemulihan.
Ransomware adalah sebuah malware berbahaya dan dirancang untuk masuk serta memblokir akses data dari perangkat korban. Setelah perangkat kalian di enkripsi, kalian tidak dapat mengakses apapun, lalu pelaku akan menuntut tebusan uang dengan imbalan akan memberi kunci deskripsi untuk membuka data.
Namun jangan salah, ransomware tidak hanya LockBit 3.0, nyatanya masih banyak ransomware berbahaya lainnya yang menjadi ancaman berbahaya bagi keamanan siber di dunia digital saat ini.
Dilansir dari berbagai sumber Kamis (27/06/2024) berikut adalah 5 jenis ransomware terkuat selain LockBit 3.0:
1. Ransomware Scareware
Scareware menjadi salah satu ransomware kuat yang berbahaya, malware ini biasa disebarkan dengan email phising, link berbahaya, hingga iklan-iklan yang menyesatkan. Perbedaan Scareware dibanding ransomware lain adalah kelebihannya yang memanipulasi korban melalui aspek psikologi.
Artinya, ransomware ini ketika malware berhasil masuk ke perangkat, data kalian tidak akan dikunci ataupun di enkripsi, melainkan scareware akan menampilkan pesan atau iklan palsu yang akan menakuti korban, seperti: iklan peringatan adanya virus di perangkat kalian, notifikasi yang menuduh kalian melakukan aktivitas illegal dan sebagainya.