Erajaya kenalkan bisnis kemitraan lewat Erafone Cloud Retail Partner. (Ilustrasi/Okezone)
JAKARTA – Erajaya mengenalkan program Erafone Cloud Retail Partner. Program ini menawarkan kesempatan untuk menikmati pendapatan pasif sambil tumbuh bersama Erajaya Group sebagai pemain ritel dan distribusi terkemuka di Indonesia dengan pengalaman hampir 28 tahun.
Melalui program Erafone Cloud Retail Partner, investor lokal diajak terlibat dalam mengembangkan jaringan ritel Erafone dan menikmati pendapatan pasif karena gerai mereka akan dikelola secara profesional tanpa harus terlibat. Investasi yang dilakukan melalui program ini umumnya akan kembali dalam waktu 3 sampai 4 tahun, atau bahkan bisa lebih cepat.
“Saya tertarik untuk memiliki gerai kemitraan berikutnya setelah investasi untuk gerai saya sekarang sudah balik modal dalam waktu kurang dari dua tahun. Saya optimistis bahwa gerai seperti Erafone mampu menjawab kebutuhan dari masyarakat yang mencari smartphone maupun produk elektronik lainnya,” kata Hermanto, pengelola gerai kemitraan di Bengkulu.
Investor lokal yang tertarik untuk bermitra pada program ini bisa mulai dari modal kerja sebesar Rp500 juta dan menyiapkan ruko untuk digunakan sebagai lokasi gerai. Erafone juga akan melakukan assessment terhadap lokasi tersebut untuk memprediksikan potensi penjualan agar bisa balik modal paling lama 4 tahun. Yang didapatkan investor adalah bagi hasil dari performa penjualan toko.
Program Erafone Cloud Retail Partner juga memberikan jaminan kepada mitra bahwa mereka akan mendapatkan keuntungan dari penjualan toko paling sedikit 8% setiap tahun yang dihitung dari investasi awal. Investor lokal juga akan dijamin untuk mendapatkan modal kerja mereka kembali secara utuh apabila memutuskan untuk menghentikan kerja sama dalam kurun waktu 5 tahun. Sejumlah jaminan ini menjadikan keputusan berinvestasi di program Erafone Cloud Retail Partner sebagai opsi yang lebih menarik ketimbang opsi lain seperti deposito.