WhatsApp. (Foto: Reuters)
JAKARTA – Inilah cara pakai satu nomor WhatsApp di dua HP secara bersamaan. Dengan cara ini, kalian tidak perlu membuat nomor atau akun baru WhatsApp jika kalian memiliki dua HP yang digunakan.
Berbicara mengenai hal tersebut, cara ini dapat dilakukan secara legal dan aman sebab memakai satu nomor di di dua HP secara bersamaan telah terintegrasi dari fitur dan kebijakan WhatsApp itu sendiri, yang disebut sebagai fitur Companion Mode.
Dalam fitur ini, kalian dapat terhubung dengan 4 perangkat lain yang berupa HP, tablet maupun PC dengan satu akun WhatsApp utama milik kalian. Dengan mode ini, mulai dari panggilan, isi pesan, status dan sebagainya akan terlihat sama dan sinkron dengan aktivitas WhatsApp di perangkat utama.
Berikut adalah cara pakai satu nomor WhatsApp di dua HP secara bersamaan yang dilakukan dengan dua tahap:
1. Tahap pertama, buka aplikasi WhatsApp di HP kedua untuk dapatkan kode QR
- Pertama, download aplikasi WhatsApp di HP Kedua yang ingin dihubungkan (pastikan kedua HP sudah melakukan update aplikasi WhatsApp terbaru, jika ada)
- Buka aplikasi WhatsApp di HP kedua, lalu pada tampilan awal, klik “Setuju dan Lanjutkan”
- Selanjutnya, lewatkan tahap pengisian nomor. Di layar yang sama klik ikon titik tiga di ujung kanan atas.
- Akan muncul dua opsi, kalian bisa pilih opsi dengan tulisan “Tautkan sebagai perangkat pendamping” setelah klik opsi tersebut, akan muncul Kode QR untuk dipindai.