Jakarta –
KAI Commuter Jabodetabek menyampaikan sempat ada gangguan sinyal di antara Stasiun Parung Panjang-Cisauk. Perbaikan sudah selesai dilakukan dan sedang proses penguraian perjalanan kereta rangkaian listrik (KRL).
Gangguan persinyalan di antara Stasiun Parung Panjang dan Cisauk itu diinformasikan oleh akun X dari KAI Commuter pada Senin (8/7/2024) pukul 17.52 WIB. Dilaporkan terjadi penumpukan di jalur hijau atau green line Tanah Abang-Rangkasbitung.
Pada pukul 18.37 WIB, KAI Commuter menyampaikan perbaikan telah selesai dilakukan. Saat ini, sedang dilakukan proses penguraian kepadatan di stasiun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“#InfoLintas Info lanjut : Perbaikan persinyalan di antara Stasiun Parung Panjang-Cisauk telah selesai penanganan oleh petugas. Perjalanan Commuter Line saat ini dalam proses penguraian kepadatan di lintas,” katanya.
KAI Commuter menyampaikan permohonan maaf atas kejadian tersebut. “Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” katanya.
KAI Commuter pun menyampaikan rekayasa pola operasi. Berikut rekayasa yang dilakukan usai perbaikan persinyalan tersebut.
#InfoLintas Rekayasa Pola Operasi :
KA 1779 (Parung Panjang-Tanah Abang) perjalanan dibatalkan.
KA 1780 (Tanah Abang-Rangkasbitung) berjalan relasi Parung Panjang-Rangkasbitung.
(aik/idn)