Jakarta –
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Silfester Matutina, bicara soal peluang Wamenkeu II Thomas Djiwandono (Tommy) dan Wamentan Sudaryono kembali bertugas di kabinet Prabowo-Gibran. Menurutnya, peluang itu bagus, tapi tetap diserahkan pada hak prerogatif Prabowo sebagai presiden nantinya.
“Ya itu bagus, ya memang bisa linear juga. Bisa masuk juga. Saya pikir juga bagus, tapi semuanya tergantung dari kebutuhan dan nantinya hak prerogatif dari Pak Prabowo tentunya,” kata Silfester kepada wartawan, Jumat (19/7/2024).
Silfester mengapresiasi Tommy dan Sudaryono, yang juga bagian dari timses Prabowo, memiliki kemampuan segera beradaptasi di pos kementerian yang ditugaskan. Dia pun berharap keduanya dapat kembali melanjutkan tugasnya di kabinet Prabowo-Gibran mendatang.
“Tetapi kami mengapresiasi bahwa teman-teman ini dari awal juga sudah bisa beradaptasilah dengan kementerian terkait. Saya sih mendoakan mudah-mudahan mereka nantinya juga jadi menteri, tapi itu tadi, garis tangannya ada di tangan Tuhan dan Pak Prabowo,” imbuhnya.
Sebagaimana diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah resmi melantik Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan tambahan sehingga Kementerian Keuangan (Kemenkeu) kini memiliki dua wakil menteri. Sementara itu, Sudaryono dilantik sebagai Wakil Menteri Pertanian menggantikan Harvick Hasnul Qolbi.
(fca/idn)