Jakarta –
Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menilai peringatan HUT RI yang pertama kalinya digelar di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara menjadi awal perjalanan baru bangsa Indonesia. AHY berharap pembangunan terjadi merata di seluruh daerah Indonesia.
“Jadi ini adalah sebuah momen yang bersejarah, pertama kalinya kita memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di IKN Ibu Kota Nusantara. Artinya ini menjadi sebuah awal perjalanan baru bangsa Indonesia dengan tagline Nusantara baru Indonesia maju. Kita berharap pembangunan akan terus terjadi di seluruh Indonesia, juga melambangkan pemerataan dalam pembangunan dan kesejahteraan,” kata AHY di IKN, Sabtu (17/8/2024).
AHY berharap Indonesia mencapai cita-cita emas pada 2045. Pertumbuhan ekonomi semakin kuat dan masyarakat sejahtera.
“Kita berharap Indonesia benar-benar bisa mencapai kejayaan dan keemasannya 2045 dengan pertumbuhan ekonomi yang semakin kuat dan masyarakat semakin sejahtera,” ujarnya.
AHY menyebut hal baik yang telah dilakukan para pendiri bangsa bisa diteruskan ke depan. Ia pun yakin pembangunan IKN ini akan diteruskan ke presiden selanjutnya.
“Ini yang menjadi semangat para founding father kita, dilanjutkan oleh para-para pemimpin bangsa dari waktu ke waktu masyarakat, baik presiden Joko Widodo dan bapak Prabowo Subianto juga saya rasa telah memiliki komitmen untuk bisa mrlanjutkan dan bisa menyukseskan pembangunan IKN ke depan,” ujarnya.
(eva/maa)