Pada Sabtu, 7 September 2024, sebanyak 200 peserta dari Kwarcab Jakarta Pusat turut serta dalam Apel Besar Hari Pramuka ke-63 yang digelar oleh Kwarda Daerah Khusus Jakarta. Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan penuh antusiasme.
Sekretaris Jenderal Kwarnas Gerakan Pramuka, Mayjend TNI (Purn) DR. Bachtiar Utomo, S.Ip, M.Ap, bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam apel yang dihadiri ratusan anggota pramuka dari berbagai cabang. Pidato yang dibacakan oleh Sekjen Kwarnas menekankan pentingnya urban scouting di tengah dinamika perkotaan.
Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan berbagai penampilan menarik dari pramuka Siaga, Penggalang, Penegak, dan Pandega se-Jakarta Utara. Acara puncak ditutup dengan penampilan atraksi marching band yang memukau seluruh peserta dan tamu undangan.
Wakil Ketua Kwarcab Jakarta Pusat, Kak Asep Supriatna, menyambut positif arahan PJ Gubernur dalam pidato tersebut. Ia menegaskan bahwa Kwarcab Jakarta Pusat siap menerapkan konsep Urban Scouting, yang akan dimulai dengan Lomba Kreativitas Penegak pada akhir September 2024.