Jakarta –
Gempa bumi magnitudo (M) 3,0 terjadi di Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo. Gempa berada pada kedalaman 133 km.
Informasi gempa ini disampaikan BMKG melalui akun X resminya, Jumat (13/9/2024). Disebutkan, gempa terjadi pada pukul 04.01 WIB.
“Gempa Mag:3.0, 68 km barat daya Bone Bolango-Gorontalo,” tulis BMKG.
Titik koordinat gempa berada di 0,06 Lintang Selatan dan 122,98 Bujur Timur. BMKG mengatakan informasi yang disampaikan mengutamakan kecepatan.
“Disclaimer:Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” tuturnya.
(fas/fas)