Jakarta –
Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) Jakarta ramai dikunjungi warga pada long weekend kali ini. Tak sedikit yang baru pertama kali berkunjung ke CFD.
Salah satunya seorang pria asal Kalimantan bernama Rian (19), yang mengaku baru pertama kali jalan-jalan di CFD Bundaran HI, Jakarta Pusat. Rian mengaku diajak kawannya untuk menikmati libur panjang hari ini.
Rian datang bersama tiga temannya yang lain, yakni Fatih, Jaguar, dan Irhas. Sama seperti Rian, dua temannya Jaguar dan Irhas baru pertama datang ke CFD.
“Iya ini pertama ke CFD. Diajak sama teman saya ini. Kemarin janjian mau ke sini. Ya sekalian biar ada kegiatan,” kata Rian saat ditemui detikcom di lokasi, Minggu (15/9/2024).
Rian dan tiga temannya kuliah di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Mereka merupakan mahasiswa baru.
Rian dan kawan-kawanya berangkat menggunakan TransJakarta dari Pasar Minggu lalu turun di Dukuh Atas. Mereka kemudian jalan kaki dari Dukuh Atas ke Bundaran HI.
“Tadi sempat sarapan dulu di Jalan Sumenep itu, terus lanjut ke sini (Bundaran HI) buat foto-foto aja,” katanya.
Rian mengaku senang bisa berkunjung ke Bundaran HI waktu CFD. Menurutnya kawasan itu ikon Jakarta yang terkenal.
“Bundaran HI kan ikonik ya. Dulu saya seringnya lihat di TV, kadang banyak di film apa sinetron gitu. Sekarang bisa foto di sini,” ucap Rian.
Selain Rian, Jaguar yang berasal dari Bandung juga antusias ketika diajak temannya jalan-jalan ke CFD Bundaran HI. Katanya dia ingin refreshing mumpung libur panjang.
“Buat saya yang pertama ke sini, kesannya meriah banget. Itung-itung refreshing aja sama teman-teman,” kata Jaguar.
(fca/imk)