Jakarta –
Polres Bogor menggelar patroli ke sejumlah titik di wilayah pusat keramaian. Patroli digelar dalam rangka menjaga kondusifitas di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Patroli digelar mulai Sabtu (28/9/2024) menjelang tengah malam. Rute yang dilalui pertama mulai dari Mako Polres Bogor menuju Jalan Raya Karadenan.
Kemudian patroli berlanjut ke kawasan Simpang Kandang Roda melalui Jalan Raya Bogor-Jakarta. Patroli kemudian berlanjut di Flyover Cibinong.
Di sana, petugas kepolisian memeriksa sejumlah orang yang berkumpul. Polisi juga memeriksa barang bawaan dan isi jok sepeda motornya.
Kemudian patroli mengarah ke kawasan Tenda Cinus di sekitar RSUD Cibinong. Polisi kembali memeriksa orang yang berkumpul.
“Coba buka jok motornya,” ucap polisi diiringi pemilik motor yang membuka joknya.
Tak jauh dari lokasi, ditemukan sejumlah pemuda yang membawa minuman keras (miras). Polisi kemudian membubarkan mereka.
Kemudian patroli berlanjut di area Jalan Alternatif Sentul. Di sana, polisi mendapati sejumlah pemuda yang membawa miras. Polisi kemudian menyita miras tersebut.
Bahkan, ada sejumlah remaja yang hendak melarikan diri begitu patroli tiba. Namun, mereka berhasil dicegat dan diperiksa oleh polisi.
“Mau ke mana?,” tanya salah satu anggota polisi.
“Ini motor ada surat-suratnya nggak?” timpal polisi lainnya.
“Di rumah,” jawab remaja tersebut.
Polisi lalu memeriksa remaja tersebut. Bagian jok motor juga diperiksa. Setelah didapati tidak membawa barang-barang terlarang, polisi menasihati remaja tersebut agar lain kali membawa kelengkapan surat-surat.
(rdh/isa)