Jakarta –
Sebuah video yang memperlihatkan ulah sopir truk kontainer melawan arah di Cilincing, Jakarta Utara, viral di media sosial. Polisi kini tengah mencari tahu sosok sopir kontainer dan akan melakukan penindakan.
Dalam video yang beredar seperti dilihat detikcom, Rabu (16/10/2024), truk kontainer tersebut melaju di bahu jalan dan melawan arus. Aksi membahayakan tersebut dilakukan saat kondisi arus lalu lintas dari arah berlawanan tengah ramai kendaraan.
Dihubungi terpisah, Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara Kompol Donni Bagus Wibisono mengatakan pihaknya tengah menyelidiki video viral tersebut. Sopir truk kontainer tersebut akan ditindak.
“Langsung tindak lanjut dipimpin KBO. Mohon waktu, KBO sudah saya perintahkan. Motifnya apa kan belum tahu karena sedang dicari,” kata Donni saat dihubungi, Rabu (16/10/2024).
Donni mengimbau para pengendara untuk tidak melakukan aksi serupa. Dia mengajak masyarakat untuk sama-sama mematuhi aturan yang ada.
“Himbauannya tidak boleh lawan arus karena membahayakan pengendara lain. Taati lah aturan lalu lintas dan tertib lah berlalu lintas,” ujarnya.
(wnv/mea)