Bekasi –
Kapal tongkang hanyut di Kali Cikarang Bekasi Laut (CBL), Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, bikin geger warga. Tongkang itu sampai tersangkut di jembatan kali.
Peristiwa ini terjadi pada Selasa, 19 November 2024, sekitar pukul 09.00 WIB. Kejadian tongkang hanyut ini terekam video amatir warga.
Dilansir Wikipedia, tongkang atau ponton atau barge adalah suatu jenis kapal yang dengan lambung datar atau suatu kotak besar yang mengapung, digunakan untuk mengangkut barang dan ditarik dengan kapal tunda atau dengan mesin pendorong, yang digunakan untuk mengangkut dan membawa muatan.
Tongkang tersebut akhirnya berhenti setelah menabrak jembatan Kali CBL. Selanjutnya tongkang ditarik oleh pemiliknya ke tepian agar tidak menghalangi aliran sungai di jembatan Kali CBL.
Viral di Medsos
Kejadian tongkang hanyut ini terekam video amatir warga. Dalam rekaman video terlihat tongkang mengapung di Kali CBL yang beraurs deras.
Dalam potongan video lainnya terlihat perahu nelayan tergusur tongkang yang hanyut. Beberapa warga terlihat mencoba menyelamatkan perahu mereka yang berada di pinggir Kali CBL.
“Barang hanyut…..barang hanyut. Taekin ini ke pinggiran. Woii…abis barang gua ini, tanggung jawab ini,” kata warga sambil menyelamatkan perahunya.
“Oh berbalik, berbalik (tongkangnya),” lanjut warga tersebut.
Foto: Penampakan kapal tongkang yang hanyut hingga tersangkut di jembatan Kali CBL, Babelan, Kabupaten Bekasi setelah dievakuasi. (Foto: dok. Istimewa)
|
Penyebab Tongkang Hanyut
Kapolsek Babelan Kompol Judika Sinaga mengatakan tongkang tersebut hanyut saat mengerjakan turap Kali Bekasi. Kapal tongkang itu hanyut dikarenakan debit air Kali CBL yang tinggi.
“Tongkang sedang mengerjakan turap Kali Bekasi, kemudian karena air dengan debit yang tinggi sehingga tongkang terbawa arus sehingga menabrak jembatan Kali CBL,” kata Judika, saat dihubungi detikcom, Selasa (19/11/2024).
Tongkang Dievakuasi
Tongkang itu terhenti setelah menabrak jembatan Kali CBL. Saat ini tongkang tersebut telah dievakuasi ke pinggir kali.
“Saat ini tongkang tersebut sudah dievakuasi ke pinggir kali dengan menggunakan alat berat,” pungkasnya.
(mea/mea)