Berita Liga Champions: Thierry Henry melayangkan pujian luar biasa kepada Arsenal setelah mantan klubnya mengalahkan Bayern Munich 3-1 dalam laga yang penuh tensi di Emirates Stadium, Kamis (27/11) dini hari WIB. Ia menyebut bahwa “ada yang berbeda” dari skuad besutan Mikel Arteta musim ini.
Laga berjalan panas sejak awal. Arsenal membuka keunggulan lewat sundulan Jurrien Timber hasil umpan sepak pojok, namun Bayern Munich membalas dengan gol indah hasil kerja sama Lennart Karl. Ketika pertandingan tampak seimbang, perubahan yang dilakukan Mikel Arteta menjadi penentu.
Masuknya Riccardo Calafiori dan Noni Madueke mengubah dinamika permainan. Kombinasi keduanya menghasilkan gol kedua The Gunners sebelum Gabriel Martinelli memastikan kemenangan melalui serangan balik klinis yang membuat Manuel Neuer tak berkutik.
Setelah pertandingan, Thierry Henry menyampaikan penilaiannya secara blak-blakan saat berbincang dengan Declan Rice. “Ada sesuatu yang berbeda tahun ini. Dulu, saya bilang Arsenal bisa menang karena saya seorang fans. Sekarang saya mengatakannya tanpa memakai ‘topi Arsenal’,” ujar Henry kepada CBS Sports.
“Cara Arsenal tampil sebagai tim, sebagai satu kesatuan, memang berbeda. Ada sesuatu yang sedang berkembang di sana. Kita belum sampai ke level itu, kita tahu itu. Tapi mengakui dan menerima bahwa kamu memang tim yang bagus adalah hal penting. Musim ini terasa berbeda, tapi perjalanan masih panjang — semoga yang terbaik untuk mereka!”
Jika era Arsene Wenger dulu sering dikritik karena minimnya kekuatan fisik dan ketahanan bertahan, Arteta justru membalikkan stigma itu. Arsenal kini tampil lebih kuat dalam duel, lebih dominan dalam bola mati, dan lebih berhati-hati saat membangun serangan dari belakang.
Menurut Henry, mantan klub yang ia cintai itu telah membuktikan tanpa keraguan bahwa mereka adalah tim “paling solid” di Liga Champions, setelah baru kebobolan satu gol di kompetisi musim ini. “Arsenal bermain, tapi tidak berlebihan ketika berada di area sendiri,” kata legenda Prancis itu.
“Mereka memilih bermain langsung ketika tahu risiko kesalahan bisa muncul, dan itu bekerja dengan baik. Mereka mencetak gol lewat serangan balik dan juga memanfaatkan Bayern yang mencoba bermain terlalu rumit.”
“Saya rasa itu penampilan yang sangat bagus dari Arsenal: solid, terutama setelah hasil akhir pekan kemarin dan jadwal berat akhir pekan nanti. Menurut saya, mereka adalah tim paling solid di Eropa saat ini.”
Artikel Tag: Thierry Henry, Arsenal, Bayern Munich, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arsenal-diakui-paling-solid-di-eropa-usai-tumbangkan-bayern-munich

