Berita Liga Champions: Legenda Juventus, Alessio Tacchinardi, memberi pujian kepada Luciano Spalletti usai memberi perubahan di ruang ganti pada laga kontra Bodo/Glimt.
I Bianconeri memerlukan kemenangan pada saat bertandang ke Aspmyra Stadion, Norwegia untuk menghadapi Bodo/Glimt pada Rabu (26/11) dini hari WIB. Sebab, mereka gagal menang dari empat laga terdahulu di Liga Champions.
Juventus mengawali laga dengan buruk lantaran tertinggal lebih dulu sejak menit ke-27 akibat gol Ole Didrik Bomberg, namun berhasil membalikkan keadaan setelah jeda melalui gol-gol dari Lois Openda pada menit ke-48 dan Weston McKennie pada menit ke-59.
Tuan rumah sempat menyamakan skor di menit ke-87 melalui penalti Sondre Brunstad Fet, namun Jonathan David sukses mengukir gol kemenangan di masa injury time. Duel pun ditutup dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tamu.
Ketertinggalan 0-1 di babak pertama sempat merisaukan untuk Juve, namun Alessio Tacchinardi menilai bahwa Luciano Spalletti memainkan peranan penting di sini.
Menurutnya, Spalletti mengubah situasi di ruang ganti yang berimbas kepada performa di atas lapangan setelah jeda turun minum.
“Itu adalah pertandingan yang wajib dimenangkan, Anda harus melakukan sesuatu yang penting, tetapi babak pertama sungguh memalukan. Saya tidak tahu apakah mereka menyadari di mana mereka berada, apa yang mereka lakukan, dan seragam apa yang mereka kenakan,” kata Tacchinardi kepada Ilbianconero.com.
“Itu adalah pertandingan hidup atau mati; jika kalah, Anda tersingkir dari segalanya. Untungnya, saya pikir Spalletti telah membalikkan keadaan di ruang ganti. Juve tidak boleh memiliki babak pertama seperti itu. Saya akan menerimanya setelah sepuluh kemenangan beruntun, tetapi itu tidak terjadi pada Juve,” tambahnya.
“Saya terkejut. Untungnya, tim mengubah sikap mereka di babak kedua. Para pemain harus keluar dari situasi itu. Dia hampir tidak pernah punya waktu sehari untuk mempersiapkan pertandingan, bahkan saat bola mati, terkadang Anda bisa menandainya dengan cara yang berbeda.”
Artikel Tag: Luciano Spalletti, Juventus, Alessio Tacchinardi
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/luciano-spalletti-dipuji-usai-juventus-menang-comeback-atas-bodoglimt

