JAKARTA – Kehadiran Samsung Fold dan Samsung Flip sepertinya mulai menjadi ancaman serius pasar Apple di kelas ponsel premium. Data terbaru memperlihatkan jika penjualan Apple mengalami penurunan sepanjang 2023.
Salah satu faktornya adalah kehadiran ponsel lipat Samsung Fold dan Flip milik Samsung. Mengutip laporan Android Authority, capaian penjualan Apple di 2023 menurun 4 persen dibandingkan 2022. Dalam laporan yang dirilis Rabu (3/1/2024) ini, Apple masih dominan dengan market share sebesar 71 persen, tapi di bawah 2022 sebesar 75 persen.
“Ternyata di segmen tersebut (premium) penjualan Samsung mengalami peningkatan besar. Ponsel lipat buatan mereka membantu perusahaan mencuri market yang sebelumnya dikuasai Apple,” sebut Android Authority.
Padahal, seperti dilaporkan Counterpoint penjualan ponsel premium meningkat drastis saat penjualan handphone di kelas lain mengalami penurunan. Counterpoint melihat ponsel ultra-premium dengan harga belasan juta rupiah merupakan pendorong berkembangnya segmen ponsel premium.
ponsel-ponsel tersebut berhasil meraih sepertiga penjualan pasar premium. Konsumen yang menginginkan ponsel premium dengan kualitas tinggi mengalami perkembangan pesat dan tidak keberatan harus mengeluarkan uang lebih demi mendapatkan apa yang diinginkan.
“Mereka bersedia mengeluarkan lebih banyak uang untuk mendapatkan perangkat berkualitas tinggi yang dapat mereka gunakan dalam jangka waktu lebih lama,” kata Varun Mishra, analis senior Counterpoint.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(ruf)