SITI Atikoh mengunjungi Manado, Sulawesi Utara dalam rangka safari kampanye dan mensosialisasikan program yang diusung Ganjar-Mahfud. Atikoh tiba di Manado pukul 15.15 WITA dan bergegas melakukan jamuan makan siang di restoran Rumah Pelangi di kota Manado.
Menurut pantauan MNC Portal Indonesia, Selasa (16/1/2024), kehadiran Atikoh di restoran ini pun langsung disambut hangat oleh masyarakat Manado. Sejumlah sajian nikmat khas kota ini pun dijajakan untuk istri Capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo.
Atikoh pun menceritakan lezatnya makanan khas Manado yang dia cicipi. Dua di antaranya ada bubur Manado dan pisang goreng yang jadi makanan favoritnya.
“Semua aku cicipi, ada bubur Manado ya. Kemudian ada pisang goreng, uwenaak semuanya. Jadi saya makan semua,” kata Atikoh.
Beberapa menu lainnya yang turut dia cicipi adalah mi cakalang hingga sambal roa. Kelezatan masakan khas Manado ini lantas membuatnya ketagihan untuk mencicipinya kembali. Tak hanya itu, Atikoh juga mengatakan masakan Manado adalah salah satu kulineran favorit sang suami, Ganjar Pranowo.
Dia mengatakan Capres Nomor Urut tiga itu begitu menyukai kuliner kota ini. Tak heran, sajian kuliner Manado pun begitu akrab dan cocok di lidah mereka.
“Soalnya Mas Ganjar itu makanan kesenangannya juga makanan Manado, suka banget, jadi memang ya di lidah kita sangat pas,” kata Atikoh.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya