JAKARTA – Mengikuti strategi tahunannya, Samsung akan kembali melakukan dua rilis untuk ponsel andalan Galaxy S dan Galaxy Z. Setelah resmi meluncurkan seri Galaxy S24 pada acara Unpacked besar-besaran bulan ini, raksasa elektronik Korea itu akan mengumumkan Galaxy Z Flip6 dan Galaxy Fold6, diperkirakan pada paruh kedua 2024.
Beberapa informasi tentang seri Galaxy Z yang akan datang telah beredar online, salah satunya tentang baterai yang akan digunakan pada ponsel lipat Galaxy Z Flip6. Menurut informasi dari GalaxyClub, Galaxy Z Flip6 akan menggunakan dua baterai yang lebih besar dibandingkan pendahulunya.
Menurut informasi yang dilansir SamMobile, Galaxy Z Flip6 memiliki dua baterai, dan keduanya lebih besar dari penadahulunya. Unit yang lebih kecil memiliki kapasitas terukur 1097mAh, dan unit yang lebih besar memiliki kapasitas terukur 2790mAh. Jika digabungkan, sistem baterai ganda memiliki kapasitas terukur 3887mAh.
Sebagai referensi, baterai di dalam Galaxy S24 memiliki kapasitas terukur 3880mAh dan kapasitas tipikal (yang diiklankan) sebesar 4000mAh. Oleh karena itu, kemungkinan besar Galaxy Z Flip6 akan memiliki kapasitas baterai yang diiklankan sebesar 4000mAh. Galaxy Z Flip5 saat ini memiliki fitur unit 971mAh dan 2620mAh dan memiliki kapasitas 3700mAh yang diiklankan.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya