JAKARTA – Samsung dikabarkan akan meluncurkan smartband baru setelah empat tahun yang lalu merilis Samsung Galaxy Fit2 pada tahun 2020. Hal tersebut terungkap akibat adanya kesalahan pada situs web Samsung UAE yang tidak sengaja menampilkan spesifikasi lengkapnya.
Dilansir dari GSMARENA pada Jumat (2/2/2024), Galaxy Fit3 kali ini akan menghadirkan banyak peningkatan dari Galaxy Fit2 termasuk layar dan baterai yang lebih besar, hingga desain UI yang lebih canggih.
Galaxy Fit3 memiliki layar AMOLED 1,6 inci dengan resolusi 256 x 402px dan desain plastik sisi aluminium. Akan ada lebih dari 100 desain tampilan jam dengan opsi tambahan dengan membuat tampilan jam sendiri dengan foto dari galeri. Sedangkan software dikelola oleh antarmuka berbasis tile yang sederhana.
Tentunya mereka menghadirkan pelacakan aktivitas dengan lebih dari 100 mode yang dapat dipilih sekaligus pelacakan tidur, stres, dan detak jantung. Perangkat ini juga dilengkapi dengan sensor pendeteksi jatuh dan kemampuan untuk memberi tahu kontak darurat pengguna.
Samsung Galaxy Fit3 juga memungkinkan dalam pengaturan notifikasi dan kontrol media. Meskipun band ini tidak mendukung panggilan suara, namun pengguna dapat menutup panggilan dari perangkat yang terhubung serta mengirim balasan pesan yang telah ditentukan.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya