RESEP makan siang hari ini adalah cah tahu teriyaki yang gurih dan tentu saja enak dikonsumsi bersama keluarga. Tahu pun bisa memenuhi kebutuhan protein nabati kita.
Jadi, tidak ada salahnya Anda memanfaatkan tahu sehingga tidak dikonsumsi dengan cara yang itu-itu saja. Berikut resepnya, seperti dilansir dari Cookpad:
Bahan-bahan
500 gr tahu putih besar, potong dadu 2 cm
6 btr bakso, potong menjadi empat bagian
2 cabai hijau
2 cabai merah, potong-potong
3 bawang putih, iris tipis
1/2 bawang bombay, iris tipis memanjang
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok makan saus teriyaki
1 sendok makan kecap manis
Minyak goreng secukupnya
100 mililiter air
Cara membuat
1. Panaskan minyak goreng di wajan kemudian masukkan tahu yang sudah dipotong dadu hingga matang atau berkulit. Kemudian angkat dan tiriskan.
2. Gunakan wajan kembali untuk menumis bawang putih, bawang bombay, cabai hijau, dan cabai merah menggunakan sedikit minyak.
3. Selanjutnya masukkan bakso dan kembali tumis hingga hampir matang.
4. Kemudian tuangkan saus teriyaki, tahu yang sudah digoreng, merica, dan kecap manis. Aduk secara merata.
5. Lalu tuangkan air dan kembali aduk tumisan hingga merata. Setelahnya diamkan sebentar hingga bumbu meresap.
6. Setelah matang, cah tahu teriyaki siap disajikan.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(mrt)