JAKARTA – Alice Norin belum lama ini membagikan kabar bahwa dirinya terkena kanker sarkoma di rahimnya. Sering merasa sakit pada perut bagian bawahnya, Alice pun akhirnya memeriksakan kondisinya ke dokter dan mendapati miom pada rahimnya.
Akan tetapi, penemuan miom tersebut menjadi awal dirinya divonis mengidap kanker langka yakni sarkoma.
Wanita dengan berdarah Norwegia itu mengaku bahwa dirinya tak langsung menjalankan operasi besar untuk pengangkatan miom dan organ reproduksinya termasuk rahim. Hal tersebut ia lakukan atas saran dari dokter yang ia datangi.
“Keduanya obgyn aku yang sama-sama memberi support dan memberi saran untuk jangan langsung mengambil keputusan operasi besar dulu. Baiknya coba cek dulu pake MRI (Magnetic Resonance Imaging) ataupun PET scan (Positron Emission Tomography),” ujar Alice Norin melalui unggahan dalam akun Instagramnya @alicenorin, dikutip MNC Portal Indonesia, Selasa (20/2/2024).
Alice Norin jalani pengobatan di Singapura usai divonis idap kanker sarkoma (Foto: Instagram/alicenorin)
Melihat kondisi sang istri yang divonis kanker, sang suami, Alvin Yudhapatria mendapat rekomendasi dokter di Singapura. Alhasil keduanya pun memutuskan untuk segera pergi ke Singapura demi menjalani pemeriksaan kesehatan Alice Norin lebih lanjut.
“Memang sudah jalan dari Allah, suami dapat rekomendasi seorang dokter di Singapura dan malamnya aku langsung chat untuk nanya apakah bisa buat appointment dengan beliau,” ujar Alice Norin.
“Kaget banget dijawab cepat dan dapat appointment besoknya jam 11.30 siang. Cepat-cepat beli first flight ke Singapura bersama suami dengan harapan ada secercah berita baik,” sambungnya.
Ibu dua anak itu berharap ada kabar baik dan harapan setelah pergi untuk menjalankan pemeriksaan di Singapura. Setibanya di Singapura, dirinya langsung bergegas mendatangi sebuah rumah sakit di kawasan Novena.
Mengetahui usia Alice Norin yang masih tergolong muda, sang dokter pun menyarankan Alice untuk melakukan MRI dan PET scan terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar pihak rumah sakit dapat mengetahui lebih rinci terkait dengan kondisi kanker yang ada di rahimnya.
“Akhirnya dijadwalkan MRI di hari yang sama dan PET scan di hari besoknya. Senin kita diminta balik lagi untuk dibacain hasil scan-nya. Setelah MRI Scan kami berusaha mengalihkan kekhawatiran kami dengan makan di luar sekalian jalan-jalan menghabiskan waktu,” kata Alice Norin.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya