Riwayat Pendidikan Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans yang Ternyata Seorang ‘Dokter Kretek’ (Foto: Instagram)
JAKARTA – Riwayat pendidikan Tyler Bigenho, suami Aurelie Moeremans yang ternyata seorang chiropractor. Sosok suami Aurelie ikut menjadi sorotan di tengah viralnya kisah kelam aktris dan penyanyi tersebut.
Tyler Bigenho, suami Aurelie Moeremans, adalah seorang dokter chiropractic asal California, Amerika Serikat. Ia memiliki latar belakang pendidikan di bidang ilmu saraf dan dikenal aktif sebagai praktisi kesehatan.
Riwayat Pendidikan Tyler
Ia merupakan seorang chiropractor profesional lulusan University of California dengan spesialisasi Neuroscience, meraih predikat summa cum laude, serta menjadi pendiri Clean Spine Chiropractic di California. Praktiknya berfokus pada terapi tulang, saraf, otot, dan ligamen, yang terinspirasi dari pengalaman penyembuhan ayahnya melalui kiropraktik.
Di Indonesia, profesi ini kerap dikenal dengan istilah “dokter kretek.”
Jurusan: Neuroscience (Ilmu Saraf) di University of California
Prestasi: Lulus dengan predikat summa cum laude

