Persib Bandung menang 1-0 atas Persija Jakarta di pekan ke-17 Super League 2025-2026. (Foto: Persib.co.id)
PELATIH Persib Bandung, Bojan Hodak, meyakini perjuangan timnya di putaran kedua Super League musim 2025-2026 semakin berat. Pasalnya, hampir seluruh tim peserta Super League 2025-2026 melakukan perubahan pemain.
Tak hanya tim peringkat bawah, tim-tim papan atas juga melakukan perombakan pemain. Tak hanya pemain asing, tapi juga pemain lokal.
1. Persija Jakarta dan Malut United Pesaing Persib Bandung
Bojan Hodak memprediksi beberapa tim akan menjadi pesaing kuat Persib Bandung memperebutkan gelar juara, sebut saja Persija Jakarta dan Malut United.
“Persija Jakarta dan Malut United paling banyak menginvestasikan uangnya. Tentu saja mereka yang menjadi pesaing terbesar kami,” kata Bojan Hodak.
Selain kedua tim tersebut, Bojan Hodak juga menilai Dewa United akan bangkit. Ia menjadikan musim lalu sebagai tolok ukur, yang mana Dewa United finis di posisi dua.
“Mungkin di putaran kedua juga Dewa (United) bisa memberikan kejutan karena mereka juga menginvestasikan banyak uang untuk tim, mereka juga punya pemain yang bagus,” tutur Bojan Hodak.

