Jakarta –
Polres Metro Bekasi menyalurkan bantuan berupa kursi roda untuk warga penyandang disabilitas bernama Bacih (24) di Serang Baru, Kabupaten Bekasi. Warga tersebut mengalami kelumpuhan sejak lahir.
“Polres Metro Bekasi menyalurkan bantuan kursi roda kepada warga Serang Baru. Korban menderita lumpuh sejak lahir,” kata Kapolres Metro Bekasi Kombes Mustofa kepada wartawan, Rabu (2/7/2025).
Mustofa mengatakan bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat. Polri, lanjut Mustofa, akan senantiasa memberikan bantuan untuk mereka yang membutuhkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Metro Bekasi kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah Hukum Polrestro Bekasi,” ujarnya.
Warga yang menerima bantuan pun senang dengan kursi roda yang diberikan. Mustofa berharap bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi penerima.
“Semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat bagi penerima. Polri akan terus membantu masyarakat yang membutuhkan,” imbuhnya.
Simak juga Video: Tangis Bocah di Sulteng Tak Bisa Sekolah Karena Ayah Lumpuh
(wnv/dek)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini