Aurel Hermansyah Pakai Outfit Olahraga Padel, Netizen Salfok ke Tubuh Langsingnya (Foto: Instagram)












    AUREL Hermansyah kembali mencuri perhatian publik lewat unggahan terbarunya di media sosial. Kali ini, istri dari Atta Halilintar tersebut tampil sporty nan stylish saat berada di salah satu lapangan padel ternama di Jimbaran, Bali.

    “Touchdown juga akhirnya di Padel Club, Jimbaran Jangan sampe ga nyobain court favorit aku yang Pink Beach!”, ujar Aurel, dalam caption unggahannya, @aurelie.hermansyah, Kamis (10/7/2025).

    Namun yang paling menarik perhatian netizen bukan hanya lokasi eksklusif tempat olahraga tersebut, melainkan penampilan Aurel yang terlihat sangat bugar dan menawan dalam balutan outfit olahraga.

    aurel hermansyah

    Dalam video yang diunggah, Aurel tampak mengenakan hijab putih bersih yang dipadukan dengan jaket olahraga fitted berwarna putih serta rok mini tenis model plisket warna ungu pastel yang langsung mencuri perhatian.

    Detail rok mini yang dipakai Aurel juga sempat bikin netizen salah fokus karena dinilai terlalu seksi, membuat banyak yang terkejut sekaligus kagum dengan perpaduan gaya yang unik ini. Ia melengkapinya dengan legging cokelat muda serta sandal berwarna cokelat yang memberikan sentuhan santai namun tetap trendi.

    Tak butuh waktu lama, penampilan Aurel langsung banjir pujian dari netizen. Banyak yang menyoroti tubuh langsing dan proporsional Aurel yang terlihat semakin sehat dan terawat.

    Ya, netizen justru banyak yang dibuat salfok alias salah fokus dengan bentuk tubuh Aurel yang dinilai lebih langsing bahkan disebut punya body goals idaman kaum hawa.

    “Langsing banget sih Mami Aurel, makin glowing juga,” komentar salah satu pengikutnya.

    “Langsingnya cepet banget!” sahut lainnya.

     



    Source link

    Share.