Bogor – Viral seorang driver ojek online (ojol) wanita mengalami kecelakaan hingga tercebur ke Sungai Cipakancilan, Jl Raya Cilebut, Sukaraja, Kabupaten Bogor. Kecelakaan diduga akibat korban mengantuk ketika berkendara.
“Seorang ibu-ibu yang mengendarai sepeda motor listrik berwarna biru terjatuh ke Sungai Cipakancilan. Iya, (korban) driver ojol,” kata Kasi Humas Polres Bogor Ipda Yulista Mega, ketika dimintai konfirmasi, Selasa (15/7/2025).
Yulista menyebutkan, kecelakaan terjadi ketika korban sedang melaju dari arah Simpang Jl Sholis Kota Bogor menuju Stasiun Cilebut pada Senin (14/7/2025). Korban diduga mengantuk, hingga motor yang tercebur ke sungai bersama motor yang dikendarainya.
“(Penyebab kecelakaan) Diduga karena mengantuk. Pengguna jalan yang melintas, segera membantu dengan menarik korban dan motornya ke atas menggunakan tambang,” kata Yulista.
“Setelah dievakuasi, ibu tersebut mengendarai motornya kembali tanpa mengalami luka serius, hanya lecet ringan,” imbuhnya.
Jalur Rawan Kecelakaan
Pemotor bernama Ramdan mengatakan, Jl Raya Cilebut merupakan jalur rawan kecelakaan. Menurutnya, pengendara terjatuh ke Sungai Cipakancilan sudah sering terjadi.
“Kalau kejadian ada yang jatuh ke Kali (Sungai) Cipakancilan kemarin, ngga lihat langsung kejadiannya, cuma dengar cerita dari temen-temen. Korbannya cewek, driver ojol,” kata Ramdan.
“Tapi di (Jl Raya) Cilebut emang rawan jalurnya, sering ada motor, mobil yang nyebur ke bawah. Di situ tuh ngga ada pembatas jalan, pinggir aspalnya langsung ke jurang, serem, apalagi kalau malam jalannya gelap,” imbuhnya.
(sol/azh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini