Robot yang diberi nama AIdol itu tampil di sebuah acara peluncuran yang digelar oleh perusahaan pengembangnya, Idol.
Dalam video yang beredar, AIdol tampak melangkah perlahan di atas panggung dan sempat mengangkat lengan kanannya untuk melambaikan tangan. Namun gerakannya terlihat goyah sejak awal.
Tak lama kemudian, robot tersebut tiba-tiba kehilangan keseimbangan dan jatuh tertelungkup di depan penonton. Para operator yang mendampinginya langsung bergegas mengangkat tubuh robot itu. Di area yang sama, satu robot lain terlihat sedang menggambar di atas kertas sebagai bagian dari demonstrasi.
CEO Idol, Vladimir Vitukhin, menjelaskan bahwa insiden itu terjadi karena kesalahan kalibrasi. Ia menegaskan robot tersebut masih berada dalam tahap pengujian sehingga gangguan seperti ini bisa terjadi.
“Ini hanya masalah kalibrasi. AIdol masih dalam proses pengembangan,” ujar Vitukhin dalam keterangannya, dikutip dari 9News, Sabtu 15 November 2025.
Peluncuran ini sebelumnya diharapkan menjadi bukti kemajuan Rusia dalam teknologi robotik dan kecerdasan buatan, namun insiden tersebut justru menyoroti tantangan yang masih harus dihadapi.

