Berita Liga Champions: Newcastle United mendapat suntikan kekuatan penting jelang laga krusial melawan Marseille pada Rabu (26/11) dini hari WIB. Anthony Gordon dipastikan kembali masuk skuad setelah pulih dari cedera pinggul yang membuatnya absen dalam beberapa pertandingan terakhir.
Penyerang Inggris itu telah ikut bepergian bersama tim ke Prancis, memberikan dorongan signifikan bagi pasukan Eddie Howe yang tengah berjuang memperbaiki posisi mereka di fase liga. Saat ini, Newcastle berada di peringkat keenam klasemen Liga Champions dengan tiga kemenangan dan satu hasil imbang.
Namun, kabar baik tersebut dibarengi dengan satu kabar buruk. Kieran Trippier masih harus menepi akibat cedera hamstring, dan Howe mengaku belum mengetahui berapa lama bek kanan andalannya itu akan absen.
“Kami kurang lebih sama. Kami menyambut Dan Burn kembali dari skorsing, Anthony Gordon dan Emil Krafth ikut bersama kami, tetapi Kieran Trippier tidak,” ujar Howe dalam konferensi pers.
Kembalinya Gordon menjadi angin segar bagi The Magpies, terutama setelah performa impresif mereka saat menumbangkan Manchester City dalam laga intens di Premier League akhir pekan lalu. Howe menegaskan bahwa kedalaman skuad menjadi faktor penting di tengah jadwal padat musim ini.
“Saya sudah sering mengatakan musim ini bahwa kepercayaan kepada skuad itu sangat penting. Kami punya banyak pemain bagus yang sangat ingin bermain,” kata Howe. “Kami punya kedalaman yang cukup untuk menjalani semua pertandingan ini. Setiap laga punya tantangan yang berbeda dan kami ingin memenangkannya.”
Artikel Tag: Anthony Gordon, Newcastle United, marseille, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/anthony-gordon-comeback-newcastle-siap-tempur-di-markas-marseille

