BNPB melakukan modifikasi cuaca (foto: dok BNPB)
JAKARTA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaksanakan operasi modifikasi cuaca (OMC) di wilayah Jawa Tengah, sebagai bagian dari penanganan darurat bencana banjir dan longsor yang melanda kawasan Muria Raya.
Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari mengatakan, operasi tersebut dimulai pada Kamis (15/1/2026) dan dipusatkan dari Lapangan Udara Ahmad Yani, Kota Semarang.
“Operasi dimulai hari ini dan dipusatkan dari Lapangan Udara Ahmad Yani, Semarang,” ujar Abdul Muhari, Kamis (15/1/2026).
Menurutnya, satu unit pesawat Caravan dengan registrasi PK-SNP telah melaksanakan penyemaian pertama pada pukul 06.00 WIB. Target awan sasaran berada di perairan utara Semarang.

