Berita Liga Inggris: Manajer Chelsea, Liam Rosenior, memberikan pujian bagi kinerja apik yang ditunjukkan oleh Keith Andrews sebagai pelatih Brentford di musim ini.
Chelsea akan menghadapi lawan yang sangat tangguh pada pertandingan pekan ke-22 Premier League musim ini. Pasalnya, The Blues dijadwalkan akan menjamu Brentford di Stamford Bridge, Sabtu (17/1) malam WIB.
Pada laga tersebut, The Blues tentu saja menargetkan tiga poin setelah mencatatkan lima laga terakhir tanpa kemenangan di Liga Primer. Namun, untuk melakukannya tentu saja tidak akan mudah meski mereka akan tampil di kandang sendiri. Pasalnya, The Bees tengah dalam performa mengesankan di mana mereka belum tersentuh kekalahan dalam enam laga terakhir di liga. Bahkan, mereka kini menempati posisi kelima klasemen sementara.
Performa apik The Bees nyatanya tak bisa lepas dari tangan dingin Keith Andrews sebagai pelatih. Liam Rosenior lantas memberikan pujian bagi kinerja mengesankan yang ditunjukkan oleh Andrews di musim ini.
“Dia sudah melakukan pekerjaan yang hebat bersama Brentford, dan saya sama sekali tidak terkejut dengan apa yang telah dia lakukan sejauh ini,” kata Rosenior seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Saya sudah mengenal Keith dan saya telah melakukan percakapan yang sangat baik dengannya selama beberapa tahun terakhir. Saya memiliki hubungan yang baik dengannya. Dia orang yang baik. Dia selalu sangat bersemangat tentang permainan ini. Dia memiliki banyak pengalaman dalam melatih di berbagai peran, dan timnya tampil sangat, sangat baik.”
“Dia berada di klub yang bagus di mana mereka memiliki gagasan yang jelas tentang infrastruktur mereka dan apa yang ingin mereka lakukan. Menganalisis timnya, mereka dalam performa bagus dan akan menjadi tantangan yang sulit bagi kami, tetapi ini adalah pertandingan yang sangat kami nantikan.”
Artikel Tag: Liam Rosenior, Keith Andrews, Chelsea, brentford, Premier League
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-chelsea-vs-brentford-liam-rosenior-puji-kinerja-keith-andrews

