Timnas Indonesia sudah mengetahui 3 lawan mereka di FIFA Series 2026. (Foto: PSSI)
KETUA Umum PSSI, Erick Thohir, bereaksi usai mengetahui tiga lawan yang akan dihadapi Timnas Indonesia di FIFA Series 2026. Erick Thohir menilai lawan-lawan yang dihadapi akan memberi dampak positif untuk Skuad Garuda.
1. FIFA Rilis Peserta FIFA Series 2026
Sebagaimana diketahui, Indonesia dipercaya FIFA menjadi salah satu tuan rumah FIFA Series 2026. Rencananya, turnamen tersebut akan bergulir di Jakarta pada 23-31 Maret 2026.
FIFA sudah merilis daftar lengkap tuan rumah dan pembagian grup FIFA Series 2026. Timnas Indonesia sebagai tuan rumah di Jakarta akan melawan tiga negara dari konfederasi berbeda yakni Bulgaria (UEFA), Kepulauan Solomon (OFC), dan St. Kitts and Nevis (CONCACAF).
Erick Thohir menyambut senang kedatangan tiga negara tersebut yang akan menjadi lawan Timnas Indonesia. Menurutnya, Skuad Garuda harus memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sangat baik karena melawan tiga negara dari konfederasi berbeda merupakan momen langka.
“Menghadapi tim dari Eropa, Oseania, dan Amerika memberikan variasi gaya bermain yang sangat penting bagi perkembangan tim,” kata Erick Thohir, Okezone mengutip dari laman PSSI, Selasa (20/1/2026).
“Para pemain kita akan terbiasa secara mental dan kualitas teknis. Ini adalah ujian, sekaligus peluang untuk membangun tim yang tangguh dan siap bersaing di level dunia,” sambung pria yang juga menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga ini.

