Berita Liga Inggris: Jacob Ramsey mengakui dirinya mulai merasakan “realita” betapa sulitnya menembus lini tengah utama Newcastle United setelah awal karier yang tidak mudah di St James’ Park.
Jacob Ramsey bergabung dengan Newcastle pada bursa transfer musim panas lalu dengan nilai transfer £40 juta dari Aston Villa. Namun, hingga saat ini gelandang berusia 24 tahun itu belum sepenuhnya bersinar bersama The Magpies.
Ia belum mencatatkan gol maupun assist, serta masih berada di belakang nama-nama seperti Bruno Guimaraes, Sandro Tonali, Joelinton, dan Lewis Miley dalam urutan pilihan Eddie Howe. Meski begitu, Ramsey tetap percaya diri dengan kemampuannya dan menegaskan bahwa proses adaptasi membutuhkan waktu.
“Ketika Anda menandatangani kontrak dengan klub baru dengan nilai transfer yang cukup besar, ekspektasi dari suporter dan orang-orang di media sosial pasti tinggi,” ujar Ramsey. “Tapi saya tidak terlalu mendengarkan suara dari luar. Saya fokus pada performa saya sendiri. Saya tahu saya bisa menjadi pemain top untuk klub ini, saya tidak ragu soal itu.”
Ramsey mengakui bahwa adaptasi di klub baru berjalan sedikit lebih lama dari yang ia harapkan, terlebih karena kualitas para gelandang Newcastle yang sudah mapan. “Saya tahu datang ke klub besar dengan gelandang-gelandang top, jadi saya paham ini akan menjadi tantangan berat untuk masuk ke tim utama,” lanjutnya.
“Secara realistis, tiga gelandang utama sudah tampil luar biasa dan sangat sulit untuk langsung masuk. Tapi saya selalu punya keyakinan, ketika kesempatan itu datang, saya bisa bersinar.”
Di Aston Villa, Jacob Ramsey lebih sering dimainkan sebagai sayap kiri. Di Newcastle, ia kini lebih banyak beroperasi di lini tengah tiga pemain, sesuatu yang menurutnya lebih alami namun tetap membutuhkan penyesuaian.
“Saya ingin menjadi gelandang box-to-box, bisa mencetak gol dan bertahan. Secara permainan keseluruhan saya merasa sudah mendekati, hanya angka gol dan assist yang belum ada,” kata Ramsey. “Saya yakin ketika gol dan assist pertama datang, semuanya akan mengalir lebih cepat.”
Ramsey juga menilai dalam beberapa laga terakhir, termasuk saat masuk dari bangku cadangan melawan mantan klubnya Aston Villa, ia mulai menunjukkan perkembangan positif. “Beberapa pertandingan terakhir saya perlahan menunjukkan tanda-tanda yang lebih baik. Sekarang tinggal meningkatkan kontribusi angka dan menjaga performa,” pungkasnya.
Artikel Tag: Jacob Ramsey, Newcastle United, Premier League
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jacob-ramsey-akui-sulit-tembus-trio-gelandang-utama-newcastle

