Berikut delapan klub yang lolos 16 besar Liga Europa 2025-2026 termasuk AS Roma (Foto: X/@OfficialASRoma)
DAFTAR 8 klub lolos 16 besar Liga Europa 2025-2026 sudah diketahui. Mereka, termasuk AS Roma dan Aston Villa, kini menunggu lawan!
Matchday 8 Liga Europa 2025-2026 telah rampung digelar Jumat (30/1/2026) dini hari WIB. Serupa dengan Liga Champions, ini menandai akhir dari league phase.
1. Lolos Langsung ke 16 Besar

Sebanyak 8 kesebelasan dipastikan lolos langsung ke babak 16 besar. Mereka berasal dari peringkat 1-8 di klasemen akhir fase liga.
Olympique Lyon mengakhiri fase ini di posisi teratas. Les Gones mengoleksi 21 poin dari 8 laga. Angka serupa dikoleksi Aston Villa yang tepat satu strip di bawahnya.
Posisi 3 dihuni FC Midtjylland dengan 18 poin. Wakil Spanyol Real Betis duduk di posisi 4 dengan 17 angka. Mereka mengumpulkan jumlah yang sama dengan FC Porto, SC Braga, dan SC Freiburg.
Di batas terakhir alias posisi 8, bercokol klub papan atas Liga Italia yakni AS Roma. Il Lupi unggul selisih gol atas KRC Genk di urutan 9 sehingga berhak lolos langsung ke 16 besar.

