Farida tidak hanya meninjau progres pembangunan fisik gerai Kopdes, melainkan berkesempatan berdialog bersama para pengurus Kopdes Merah Putih Desa Mangga Dua dan warga sekitar.
Dalam kesempatan itu, Wamenkop memohon doa restu terkait kesuksesan program prioritas operasionalisasi 83 ribu Kopdes Merah Putih, yang merupakan mandat dari Presiden Prabowo Subianto.
“Hari ini momentum semua potensi yang ada di desa, harus dikelola warga desa,” tegasnya.
Gerai fisik Kopdes Merah Putih Desa Mangga Dua diketahui memiliki luas banguan seluas 20×30 meter. Progres pembangunan fisik telah mencapai 98 persen. Ditargetkan penyelesaian akhir pembangunan fisik gerai akan rampung pada pekan kedua bulan Februari 2026.
Farida mengajak Kopdes Merah Putih Mangga Dua untuk dapat memanfaatkan fasilitas pendanaan pinjaman dari LPDB. Namun Dia menekankan, sebelum mengajukan permohonan pendanaan tersebut, setiap koperasi harus terdaftar pada Sistem Informasi Kopdes Merah Putih (SIMKOPDES).
Salah satu produk prioritas yang akan dikembangkan oleh Kopdes Merah Putih Desa Mangga Dua adalah komoditas hasil pertanian, seperti padi. Untuk itu, Kopdes Merah Putih dapat memanfaatkan pinjaman pendanaan untuk dapat membeli alat penggilingan padi.
Sementara itu, Wakil Bupati Serdang Bedagai, Adlin Tambunan, pada kesempatan tersebut mengapresiasi kehadiran Wamenkop Farida ke Kopdes Merah Putih Desa Mangga Dua.
“Suatu kebangaan bagi kami, kedatangan Ibu (Wamenkop) tentu akan menjadi semangat agar Kopdes Merah Putih ini dapat berjalan sesuai sebagaimana yang diharapkan,” tandasnya.

