Jakarta – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menanggapi rencana Presiden Prabowo Subianto yang mengizinkan rumah sakit asing membuka cabang di Indonesia. Budi menilai dengan rencana tersebut masyarakat dapat memperoleh layanan kesehatan yang berkualitas tanpa perlu ke luar negeri.

    “Pak Presiden kan inginnya agar rakyat Indonesia seluruhnya, seluruh orang, bisa mendapatkan akses yang mudah, kualitas yang bagus, dan harga terjangkau,” ujar Budi kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (15/7/2025).

    Menurutnya, saat ini banyak masyarakat Indonesia yang harus ke luar negeri demi mendapatkan layanan kesehatan lebih baik. Padahal, kata dia, hal itu menambah beban biaya.

    “Selama ini kan banyak rakyat Indonesia yang harus keluar negeri kan untuk mendapatkan pelayanan yang kualitasnya baik, dan itu kan lebih mahal,” jelasnya.

    Dia menilai dengan adanya rumah sakit internasional di Indonesia, maka masyarakat bisa mendapatkan layanan dengan standar global tanpa harus meninggalkan Indonesia.

    “Jadi menurut saya sih, bagi masyarakat mendapatkan pelayanan yang kualitasnya bagus internasional di Indonesia,” jelasnya.

    Sebelumnya, Prabowo menyampaikan keterbukaan Indonesia terhadap kehadiran institusi internasional, baik di sektor pendidikan maupun kesehatan, sebagai bagian dari komitmen Indonesia terhadap keterlibatan global yang konstruktif.

    “Dalam dua tahun terakhir, Indonesia juga telah membuka banyak sektor untuk partisipasi asing, termasuk sektor kesehatan. Rumah sakit asing dan institusi medis internasional kini diperkenankan membuka cabang atau afiliasi di Indonesia,” imbuhnya.

    (amw/azh)


    Hoegeng Awards 2025


    Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini



    Source link

    Share.