Jakarta –
Angota Komisi V DPR RI Fraksi Gerindra, Novita Wijayanti menyoroti dua kecelakaan kapal di Selat Bali yakni kebakaran KM Barcelona V-A dan kandasnya KMP Tunu Jaya. Menurutnya, dua tragedi itu buka sekadar persoalan teknis, namun juga tragedi kemanusian yang perlu ditindaklanjuti dengan serius.
“Kecelakaan kapal bukan hanya tragedi teknis, tetapi tragedi kemanusiaan. Ini adalah alarm keras bagi kita semua untuk memperkuat pengawasan dan mengevaluasi sistem keselamatan pelayaran, terutama di jalur-jalur padat seperti Selat Bali,” kata Novita kepada wartawan, Minggu (27/7/2025).
Baca juga: Puan Minta Tata Kelola Transportasi Diperbaiki Usai KMP Tunu Jaya Tenggelam |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kader dari partai yang diketuai oleh Presiden Prabowo Subianto ini mendorong evaluasi menyeluruh terhadap standar keselamatan pelayaran nasional. Evaluasi mencakup sistem inspeksi, kelaikan kapal, hingga peningkatan kompetensi awak, terutama pada kapal penyeberangan yang mengangkut penumpang dan kendaraan dalam jumlah besar.
Ia juga menyoroti pentingnya kesiapsiagaan dalam evakuasi dan respon darurat. Menurutnya, meski seluruh penumpang KM Barcelona V-A berhasil diselamatkan, keberhasilan tersebut tidak boleh hanya bergantung pada faktor keberuntungan atau cuaca yang bersahabat.
“Ini soal nyawa manusia. Kapal angkutan rakyat tidak boleh hanya dilihat dari sisi logistik dan ekonomi semata, tetapi dari nilai-nilai keselamatan dan perlindungan publik yang menyeluruh,” ujarnya.
Lebih lanjut, Novita meminta Kementerian Perhubungan dan para operator pelayaran untuk transparan menyampaikan hasil penyelidikan mulai dari teknis hingga proses penanganan pasca kecelakaan kepada masyarakat. Ia juga mendorong dilakukannya audit menyeluruh terhadap armada kapal penyeberangan nasional, banyak di antaranya yang dinilai sudah tua dan minim perawatan.
“Kita tidak boleh menunggu insiden serupa terjadi lagi. Transportasi laut adalah urat nadi bagi banyak daerah, dan sudah saatnya keselamatan menjadi prioritas, bukan sekadar formalitas,” katanya.
Novita menegaskan dirinya akan terus mengawal kebijakan dan anggaran untuk memperkuat sistem transportasi laut yang aman, terjangkau, dan manusiawi. Termasuk di dalamnya adalah dukungan terhadap modernisasi pelabuhan, pelatihan awak kapal, dan penyempurnaan sistem navigasi nasional.
Lihat juga Video: Aksi Heroik Pria Selamatkan Balita saat Kebakaran KM Barcelona
(dek/gbr)